Sunday 7 August 2016

BIRAWA Racana Walisongo Adakan Technical Meeting kegiatan LATGAB




Semarang - Minggu (07/08) Brigade Rajawali (BIRAWA) Racana Walisongo UIN Walisongo Gugusdepan Kota Semarang 07.119 – 120 mengadakan Technical Meeting  (TM) untuk kegiatan LATGAB (Latihan Gabungan) WATER RESCUE, pada pukul 10:00 – 11:30 WIB disanggar Racana Walisongo tercinta.
Dalam (TM) kali ini dihadiri dr berbagai pangkalan di seluruh Jawa & DI Yogyakarta tepatnya.
Adapun sambutan yang disampaikan oleh Ahmad Sugiarto selaku Komandan BIRAWA “Dalam kegiatan LATGAB WATER RESCUE nanti, sangat mengharapkan kepada berbagai pangkalan di Jawa & DIY untuk ikut bergabung dalam kegiatan LATGAB kali ini,” Tutur Ndan Sugi’.
Dilanjut sambutan dari Kak Ade Sucipto selaku ka. Racana 07.119 mengharapkan dalam TM ini bisa menyatukan persepsi dari peserta LATGAB yang hadir pada kesempatan kali ini. Semoga nantinya dalam berkegiatan berjalan dengan baik dan Alhamdulillah peserta LATGAB WATER RESCUE sudah ada 78 peserta yang mendaftar sampai saat ini.
Adapun pembahasan dalam pertemuan TM, yaitu: Sosialisasi tentang Resitasi Peserta, jadwal kegiatan dan pembacaan Tata Tertib kegiatan LATGAB.
Kegiatan LATGAB WATER RESCUE akan dilaksanakan pada Hari Jum’at – Minggu (02-04 September 2016) dimulai pukul 13:00 – Selesai bertempat di Aula Q Kampus II UIN Walisongo Semarang, Kolam Renang Ngaliyan dan Danau BSB City. Adapun Materi dan pengalaman yang akan didapat dalam kegiatan LATGAB kali ini:
1.       Pertolongan Pertama (PP) dari UBALOKA Kota Semarang
2.       Materi Water Rescue oleh BASARNAS
3.       Simulasi Water Rescue oleh BASARNAS
4.       Out Bound.